Inspirasi Tempat Wisata Lombok yang Wajib dikunjungi

Wisata Tanjung Aan Lombok

Bantu kami Share keindahan Lombok, agar kembali ramai dikunjungi wisatawan…

Sudah waktunya liburan, tapi Anda bingung mencari tempat liburan? Bosan ke tempat yang itu-itu saja? Ada solusi dari permasalahan Anda, cobalan untuk berwisata di dalam negeri. Di mana? Selain Bali, Jakarta, atau Bandung, Anda dapat memilih Lombok sebagai tujuan wisata Anda. Karena Lombok menawarkan sejuta keindahan yang akan membayar semua lelah Anda. Lombok memiliki banyak keindahan, baik keindahan alam maupun budaya. Oleh karenanya, dibandingkan Anda pergi ke luar negeri, Anda dapat memilih Lombok sebagai tempat berlibut Anda. Lalu, inspirasi tempat wisata Lombok yang wajib dikunjungi? Terdapat beberapa tempat wisata yang wajib Anda kunjungi bila Anda berlibur ke Lombok, diantaranya adalah sebagai berikut.

Inspirasi Tempat Wisata Lombok yang Wajib dikunjungi

Wisata Tanjung Aan Lombok
Wisata Tanjung Aan Lombok

Jika Anda menyukai wisata air, terdapat beberapa pilihan wisata untuk Anda. Wisata di Lombok kebanyakan dipenuhi dengan wisata pantai. Sebut saja Pantai Tanjung Aan, pantai ini disebut juga sebagai pantai merica dan pantai tepung.

Dan pantai ini adalah salah satu inspirasi tempat wisata Lombok yang wajib dikunjungi. Karena pantai ini memiliki dua jenis pasir yang berbeda. Pada satu sisi, pasir yang berwarna putih terasa lebih lembut, sedangkan di sisi lain pasir berwarna putih kekuningan dan terasa terasa menggelincir di kaki. Oleh karenanya, pantai ini menjadi salah satu pantai yang unik di Lombok.

tempat wisata lombok
pantai kuta lombok

Masih belum puas mengeksplore kekayaan laut dari Lombok? Anda dapat mengunjungi Pantai Kuta Lombok. Pantai Kuta Lombok, juga merupakan inspirasi tempat wisata Lombok yang wajib dikunjungi. Karena selain namanya yang sama dengan Pantai Kuta Bali, keindahan yang ditawarkan pantai ini pun sama. Namun yang membedakannya adalah pasir pantai ini berbeda dengan pantai biasanya.

Karena Pantai Kuta Lombok memiliki pasir pantai yang lebih besar, seperti merica. Oleh karenanya, pantai ini dikenal dengan Pantai Merica. Banyak kegiatan air yang dapat Anda lakukan di pantai ini, misalnya Anda dapat melakukan surfing, jet ski, banana boat, dan olahraga air lainnya. Sudah cukup untuk bermain air? Kini waktunya untuk Anda berwisata budaya. Selain kaya dengan kekayaan alamnya, Lombok juga terkenal dengan wisata budayanya.

Desa Sade Lombok
Desa Sade Lombok

Lombok yang kini telah mengalami kemajuan pesat, tidak meninggalkan budayanya. Lombok yang masih diisi oleh Suku Sasak, tetap melestarikan budayanya, melalui pembagunan desa wisata, salah satunya adalah Desa Sade. Desa ini dihuni oleh Suku Sasak yang merupakan suku asli dari Lombok dan menganut agama Islam Wektu Telu. Agama ini merupakan agama Islam yang memiliki unsur Hindu dan Budha di dalamnya.

Selain mengenal tentang agama yang dianut oleh suku Sasak, di desa ini Anda juga dapat mengenal tentang kehidupan sehari-hari dari Suku Sasak. Di desa ini Anda juga dapat membeli kain tenun yang merupakan hasil dari tenunan perempuan dari Suku Sasak.

Selain Desa Sade, Anda juga dapat berkunjung ke Desa Sukarare. Desa ini juga terkenal dengan hasil kerajinan sarung songketnya. Sarung ini biasa digunakan untuk upacara-upacara adat yang masih sering dilakukan di Lombok. Ciri khas tenunan dari Desa ini adalah tenunan memakai benang emas yang dikenal dengan kain songket. Kerajinan kain songket inilah yang kemudian menjadi daya tarik dari wisatawan nusantara dan mancanegara. Dua desa ini telah mewakili keberadaan keindahan budaya yang ada di Lombok. Dan tempat seperti inilah inspirasi tempat wisata Lombok yang wajib dikunjungi oleh Anda.

Wisata di desa sukarara lombok
Wisata di desa sukarara lombok

Wisata air dan wisata budaya di Lombok, sepertinya telah cukup mewakili begitu banyaknya tempat wisata di Lombok. Semuanya kembali ke Anda, Anda ingin memilih tempat wisata yang seperti apa dan bagaimana. Dan jangan lupa, bahwa Anda tetap harus menyesuaikannya dengan budget Anda. Demikianlah artikel tentang inspirasi tempat wisata Lombok yang wajib dikunjungi. Kiranya artikel ini bermanfaat untuk Anda dan selamat menjalani liburan Anda.

Artikel Lombok Menarik Lainnya :)