Gili Yang Paling Bagus Di Lombok Dan Paling Populer

Bantu kami Share tentang Lombok, agar semakin banyak yang menikmati keindahan alam & keunikan budayanya…

Anda yang suka berlibur dengan nuansa alam pantai pasti sudah pernah mendengar tentang Gili bukan? Gili merupakan nama lain dari pulau kecil yang ada di Lombok. Tidak hanya ada satu gili saja, namun ada beberapa gili di Lombok yang sudah dibuka untuk para wisatawan yang ingin melihat keindahannya. Setidaknya, terdapat beberapa gili yang paling bagus di Lombok dan tentunya tersedia dalam paket wisata murah di Lombok.

4 Gili Yang Paling Bagus Di Lombok Untuk Liburan

Sebenarnya ada satu gili yang sudah sangat populer di Lombok, yaitu Gili Trawangan yang sudah banyak dikunjungi wisatawan. Namun ternyata selain Gili Trawangan, ada empat gili lain yang juga sangat indah. Anda yang suka dengan ketenangan juga wajib untuk mampir di gili yang paling bagus di Lombok ini.

  • Gili Air
lombok tour 1 hari
Gili Air Lombok

Anda yang suka menyelam dan melihat keindahan bawah laut sangatlah wajib untuk mampir di Gili Air. Tidak hanya keindahannya, ternyata pulau kecil ini sering menjadi incaran bagi wisatawan yang ingin merasakan keindahan alam dengan ketenangan. Apabila Anda akan merasakan hiburan yang tiada henti di Gili Trawangan dan Gili Meno, maka di Gili Air Anda hanya akan dimanjakan ketenangan dan keramahan dari penduduk lokal Lombok.

Gili Air sering menjadi sasaran dari para backpacker atau pasangan muda yang ingin merasakan keindahan berdua dengan menyelam di dasar laut.Anda dapat menaiki perahu atau boat untuk menuju ke gili ini. Namun tentunya jangan kaget jika belum banyak fasilitas yang diberikan untuk para wisatawan.

  • Gili Meno
Gili Meno
Gili Meno Lombok

Pulau kecil ini termasuk gili yang paling bagus di Lombok dan populer setelah Gili Trawangan. Gili ini sudah mulai ramai dikunjungi wisatawan yang ingin melakukan snorkeling dan juga melihat penyu laut di habitat aslinya. Fasilitas yang disediakan memang masih minim tidak seperti Gili Trawangan, namun setidaknya Anda masih dapat menemukan tempat berteduh dan makan apabila lelah karena melakukan perjalanan yang jauh.

Keunikan dari Gili Meno ini adalah meskipun ramai wisatawan, namun Anda tidak akan merasa bising karena penduduk sekitar memberikan kebijakan untuk tidak membawa kendaraan bermotor masuk ke dalam Gili. Tentunya kebijakan ini membuat Anda dapat bersantai sejenak dan melepaskan lelah di Gili Meno.

  • Gili Kedis
Gili di Pulau Lombok
Gili Kedis Lombok

Apabila Anda ingin melakukan bulan madu bersama pasangan berdua, maka pulau pribadi yaitu gili yang paling bagus di Lombok Gili Kedis tentu dapat menjadi pilihan terbaik. Pulau yang kecil ini menyimpan keindahan pantai yang luar biasa dengan ombaknya yang landai. Anda dapat berenang bersama pasangan atau menyelam melihat berwarna-warni keindahan bawah lautnya.

Anda tidak perlu khawatir meskipun merupakan pulau yang kecil, terdapat penduduk sekitar yang akan membantu Anda melakukan persiapan snorkeling atau menyelam dan tentunya membantu Anda jika membutuhkan kendaraan pulang dan pergi dari pulau.

  • Gili Nanggu
gili yang paling bagus di lombok
serunya wisata di gili Nanggu Lombok

Gili atau pulau kecil selanjutnya adalah Gili Nanggu. Gili ini menjadi gili yang paling bagus di Lombok karena menyimpan jutaan karang beraneka ragam. Bahkan apabila Anda menyelam, banyak sekali terumbu karang dalam bentuk yang besar dan membuktikan bahwa biota laut di Gili tersebut sangat terjaga dengan baik.

Anda yang ingin menikmati nuansa bawah laut tanpa menyelam juga akan sangat cocok untuk berlibur di Gili Nanggu. Hanya berbekal roti atau makanan ikan, Anda dapat bercengkerama dengan ikan-ikan yang ada di Gili Nanggu.

Artikel Lombok Menarik Lainnya :)