Paket Tour ke Lombok Murah yang Bisa Anda Pilih

Bantu kami Share tentang Lombok, agar semakin banyak yang menikmati keindahan alam & keunikan budayanya…

Indonesia adalah negara yang luas. Negara yang memiliki lebih dari dua ratus juta jiwa penduduk dan berbagai potensi. Negeri yang di sebut nusantara ini bahkan terkenal dengan sebutan zamrud khatulistiwa karena hijau nan suburnya alam yang di miliki negeri ini. Selain memiliki kondisi alam yang hijau nan subur, Indonesia juga memiliki potensi wisata yang menakjubkan tentunya. Ini terbukti dengan banyaknya objek wisata yang tersebar di berbagai penjuru, salah satunya di Lombok. Lombok sangat terkenal dengan objek – objek wisatanya yang indah dan mempesona, dan tentunya tidak akan mudah untuk di lewatkan begitu saja. Jika Anda ingin berlibur di Lombok dengan nyaman, Anda bisa memilih paket tour ke Lombok murah.

Informasi Mengenai Paket Tour ke Lombok Murah

paket tour ke lombok murah
wisata gili trawangan lombok

Maka dari itu, di sini akan kami sajikan informasi mengenai paket tour Lombok yang kami jamin akan membuat anda puas. Berwisata ke pulau Lombok dengan harga paket tour yang hemat tentunya menjadi keinginan banyak orang. Apalagi pulau di provinsi nusa tenggara barat ini terkenal memiliki pesona alam yang indah, mulai dari pantai, perbukitan, pegunungan hingga budaya dan kulinernya.

Semua itu tentunya sangat sayang jika tidak di nikmati selama masa berlibur anda tentunya. Paket tour ini ada berbagai macam, mulai dari paket tour ke Lombok yang hemat, hingga paket tour murah yang memuaskan. Anda bisa memilih paket tour di Lombok sesuai dengan keinginan Anda tentunya. Paket tour Lombok akan mengajak Anda berkeliling pulau Lombok, sesuai dengan kondisi keuangan Anda tentunya.

Macam – macam Paket Tour Lombok

  • Paket yang pertama adalah paket 2 hari 1 malam. Dengan menggunakan paket ini, anda akan bertemu dengan team tour Lombok ketika tiba di bandara mataram. Hari pertama dari paket tour ini, anda akan di antar mengunjungi bukit malimbu dan gili trawangan, setelah itu anda akan kembali ke hotel untuk beristirahat. Pada hari kedua, anda akan check out hotel dimana anda menginap dan selanjutnya menuju kota mataram dan berkeliling ke took-toko souvenir yang ada di sana. Setelah itu anda akan kembali di antar ke bandara.
  • Paket tour Lombok yang kedua adalah paket 3 hari 2 malam. Paket ini berisi penjemputan di bandara mataram pada hari pertama dan di antar menuju restaurant untuk makan malam, lalu check in ke hotel. Pada hari kedua, anda akan di antar mengunjungi bukit malimbu, dan gili trawangan untuk berwisata.

    Setelah itu anda akan kembali di ajak check in di hotel local dan makan malam di locak restaurant. Hari ketiga, kegiatan akan di isi dengan tour ke desa banyumulek, desa sukarara, desa sade atau rambitan, pantai kuta Lombok dan pantai tanjung aan. Setelah itu, anda akan di antar menuju airport untuk pulang.

  • Paket tour Lombok yang ke tiga adalah paket 4 hari 3 malam. Paket ini berisi kegiatan berwisata ke berbagai objek wisata. Pada hari pertama, anda akan di jemput di mataram airport, kemudian melanjutkan wisata ke desa sade, pantai kuta Lombok, pantai tanjung aan dan batu paying, dan makan malam juga beristirahat di hotel.

    Pada hari kedua, and aakan di ajak berkunjung ke taman nasional sembalun lawang yang ada di kaki gunung rinjani, lalu ke masjid bayan kuno dan explore masjid tersebut, lalu ke desa senari, lalu ke air terjun sendang gile dan air terjun tiu kekep. Setelah itu, anda akan di antara ke hotel untuk check in dan beristirahat. Hari ketiga, anda akan berkunjung ke pantai pink dan menikmati kegiatan di sana. Sementara pada hari ke empat, anda akan di ajak berkeliling kota, ke took-toko souvenir, dan kembali ke airport.

  • Paket terakhir, yaitu paket tour Lombok komplit alias 5 hari 4 malam. Paket tour ini berisi kegiatan hari pertama berupa kunjungan ke desa sade, pantai kuta Lombok, pantai tanjung aan dan batu paying, bukit marese dan check in ke hotel untuk beristirahat.

    Hari kedua kegiatan akan berkunjung ke Gili Trawangan dan Bukit Malimbu. Hari ke empat, Anda akan berkunjung ke Taman Nasional Sembulan Lawang, Masjid Bayan Kuno, Desa Senaru, Air Terjun Sendang Gile dan Air Terjun Tiu Kelep. Hari ke empat ke Gili Kedis, Gili Tangkong, Gili Sudak dan Gili Nanggu.

    Hari ke lima ke Pantai Pink, pulau berpasir dan kembali bandara untuk pulang.Nah, itu informasi mengenai paket tour ke Lombok murah yang bisa kami sampaikan. Semoga informasi tersebut bermanfaat, dan membantu anda dalam menikmati liburan ke pulau Lombok.

Artikel Lombok Menarik Lainnya :)