Wisata Pantai di Lombok yang Populer dan Wajib di Kunjungi

Bantu kami Share tentang Lombok, agar semakin banyak yang menikmati keindahan alam & keunikan budayanya…

Saat ini menjadi primadona baru di bidang pariwisata selain Pulau Bali, pulau tersebut tiada lain adalah Pulau Lombok, wisata Pantai di Lombok yang populer dan menjadi salah satu destinasi yang di gemari para wisatawan.

Pulau ini memang terbilang pulau yang kecil, tapi siapa sangka dibalik luasnya yang terbilang kecil justru Pulau Lombok ini menyimpan sejuta keunikan dan pesona yang tidak bisa Anda jumpai di tempat lain, terutama pantainya.

Secara geografis, Pulau Lombok dikelilingi lautan maka tak salah jika pantai ini memiliki banyak wisata pantai. Tak hanya itu, Pantai di Lombok pun kini menjadi pujaan bagi para pencinta wisata pantai terutama pecinta snorkeling.

Tentu saja karena pantai yang ada di Lombok tidak hanya menyajikan panorama pantai yang menawan, tetapi juga memiliki keindahan bawah laut dan keanekaragaman biota laut yang eksotis. Bagi Anda yang ingin menginjungi Lombok, tak ada salahnya jika anda mengunjungi lebih dari satu pantai saja.

Berikut beberapa informasi mengenai objek wisata pantai di Lombok yang populer

  • Pantai di Lombok Barat

wisata pantai di lombok yang populer
Pantai Senggigi – Pantai di Lombok

Di daerah Lombok barat ada sebuah wisata pantai yang terkenal yaitu Pantai Senggigi. Pemandangan yang elok dari bentangan pantai yang luas dengan warna gradasi putih dan hitam, dengan pasir pantai yang masih bersih dan memukau.

Dari bentangan pantainya yang panjang, andapun bisa menikmati pemandangan batu bolong dan batu layar yang letaknya tak jauh dari Pantai Senggigi. Batu Layar sendiri tiada lain merupakan tempat makam ulama yang pada waktu hari raya banyak dikunjungi umat Islam. Sedangkan Batu Bolong merupakan sebuah pura yang ada di atas batu karang. Dengan berada di Batu Bolong ini anda seakan-akan sedang berada di Tanah Lot nya Pulau Bali.

  • Pantai di Lombok Timur

wisata pantai pink lombok
pantai pink di lombok

Dari Lombok Barat anda bisa melanjutkan perjalanan ke wisata Pantai di Lombok yang populer dan ada di bagian Timur. Di Lombok Timur ada sebuah pantai yang unik. Pantai tersebut adalah Pantai Tangsi atau Pantai Pink Lombok. Keistimewaan dari pantai ini terletak pada pasir pantainya yang berwarna pink dan juga pemandangan alamnya yang menawan.

Warna pink pantai ini berasal dari serpihan terumbu karang berwarna merah muda, yang bercampur dengan pasir yang berwarna putih bersih. Letak dari pantai ini memang dikelilingi bukit dan anda pun bisa melihat keindahan Pantai Pasir Pink ini di atas bukit tersebut.

Selain itu, keindahan biota lautnya bisa anda nikmati dengan snorkeling dengan paket yang kami sediakan di Lombok Tour Plus bersama tour travel kami, anda bisa mendapatkan perjalanan wisata pantai di Lombok yang berkesan dan menyenangkan.

  • Pantai di Lombok Tengah

Wisata Pantai Kuta bersama Lombok Tour Plus
Wisata Pantai Kuta bersama Lombok Tour Plus

Pantai Lombok yang tak kalah indah dan patut anda kunjungi adalah Pantai Kuta. Ketika anda mendengar kata Pantai Kuta pasti bayangan anda berada pada Pulau Bali. Namun, dengan berwisata ke Lombok, anda pun akan menjumpai pantai dengan nama yang sama, yaitu Pantai Kuta.

Pemandangan Pantai Kuta Lombok tidaklah jauh berbeda dengan Pantai Senggigi. Bentangan pantai yang berwarna putih dengan deru ombak yang tidak terlalu besar memberi kesan damai.

Selain itu, Pantai Kuta Lombok tak seramai Pantai Senggigi sehingga pantai ini sangat cocok untuk anda yang ingin berwisata dengan suasana yang tenang.

Anda tertarik mengunjungi wisata pantai di Lombok yang populer diatas? Bergabunglah bersama kami. Anda akan kami ajak berpetualang melihat keindahan pantai di Lombok dengan kesan yang menyenangkan dan berkesan.

Artikel Lombok Menarik Lainnya :)